Langkah Mudah Top Up Gopay via Mandiri Menggunakan Aplikasi Livin

- 2 Desember 2023, 18:11 WIB
Langkah Mudah Top Up Gopay via Mandiri Menggunakan Aplikasi Livin
Langkah Mudah Top Up Gopay via Mandiri Menggunakan Aplikasi Livin /DOK. Adv Kredivo

JABEJABE - Jika saldo Gopaymu habis, tak perlu khawatir. Kamu dapat melakukan top up dengan mudah melalui Mandiri. Bagi yang masih baru dengan proses top up Gopay, artikel ini akan membimbingmu cara melakukan top up Gopay via Mandiri.

 

Apa itu GoPay?

GoPay adalah uang elektronik yang memungkinkanmu melakukan transaksi pembayaran dan keuangan melalui aplikasi Gojek. Kamu bisa memanfaatkan GoPay untuk membayar layanan di aplikasi Gojek, transaksi di toko atau restoran mitra GoPay, PayLater, transfer saldo
GoPay, dan transaksi keuangan lainnya.

Fitur GoPay di antaranya:

  • GoPay Feed: Fitur ini memberikan akses ke berbagai penawaran yang dapat diakses dengan mengklik 'Eksplor'.
  • Minta: Menampilkan kode QR GoPay untuk menerima transfer dari pengguna lain atau meminta saldo GoPay langsung dari kontak.
  • PayLater: Layanan PayLater memungkinkanmu untuk melihat riwayat transaksi, membayar tagihan, dan mendapatkan informasi tentang
    PayLater.
  • Riwayat: Melihat riwayat transaksi GoPay.
  • Bantuan: Menyediakan berbagai informasi dan solusi tentang GoPay.
  • Pengaturan: Memeriksa status upgrade akun GoPay ke GoPay Plus, mengatur fitur Sidik Jari/Face ID, mengatur metode pembayaran, mengatur PIN GoPay, mengatur aplikasi yang terhubung dengan GoPay, dan melihat informasi tentang ketentuan layanan GoPay.
  • Tarik Tunai: Melakukan tarik tunai tanpa kartu melalui ATM BCA menggunakan saldo GoPay.
  • Plus: Memantau dan mengelola status upgrade akun GoPay menjadi GoPay Plus.
  • GoTagihan: Menggunakan layanan GoTagihan.

Baca Juga: Simak Tutorial Cara Mudah Transfer Saldo Gopay ke Rekening Bank

 

Cara Top Up Gopay via Mandiri

  1. Pertama-tama, install aplikasi Livin by Mandiri dari Play Store atau App Store.
  2. Buat akun baru di aplikasi Livin by Mandiri.
  3. Pilih menu Top Up di aplikasi Livin by Mandiri.
  4. Di kolom e-Wallet, hubungkan Gopaymu dengan aplikasi ini.
  5. Selanjutnya, kamu bisa melakukan top up Gopay via Mandiri.
  6. Nominal minimal top up Gopay via Mandiri adalah Rp10.001.
  7. Pilih jumlah yang diinginkan atau gunakan opsi pilihan dari 50 ribu hingga 1 juta.
  8. Setelah memilih, tap "Lanjutkan" dan ikuti langkah selanjutnya.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, kamu akan dapat dengan mudah melakukan top up Gopay via Mandiri. Semoga bermanfaat!***

Editor: Subrata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini