Jarang Diperhatikan Pembeli Hewan Kurban, Berikut Ciri-ciri Sapi yang Sebaiknya Dihindari Untuk Dibeli

- 14 Mei 2024, 19:19 WIB
Jarang Diperhatikan Pembeli Hewan Kurban, Berikut Ciri-ciri Sapi yang Sebaiknya Dihindari Untuk Dibeli
Jarang Diperhatikan Pembeli Hewan Kurban, Berikut Ciri-ciri Sapi yang Sebaiknya Dihindari Untuk Dibeli /unsplash.com/@kellysikkema

JABEJABE.CO – Menyambut Idul Adha, adalah waktu dimana ummat muslim melakukan ibadah haji, selain ibadah haji, Idul Adha juga waktu dimana orang-orang melakukan ibadah kurban, yakni memotong hewan mamalia ternak seperti sapi dan kambing, untuk dibagikan kepada masyarakat sekitar.

Banyak pedagang yang menjual hewan mamalia ternak untuk kurban dengan harga yang relatif murah, namun Anda harus berhati-hati, banyak hewan ternak yang dijual murah ternyata hewan tersebut dalam keadaan sakit, sehingga memiliki kualitas daging yang buruk, berikut ciri-cirinya:

1. Perhatikan Suhu Tubuhnya

Hewan ternak yang sakit biasanya memiliki suhu tubuh diatas 40 derajat celsius, namun cukup sulit mendeteksi suhu tubuh pada hewan ternak seperti sapi saat siang hari, karena pada siang hari, suhu hewan mamalia cenderung tinggi secara alami ditambah efek sinar matahari.

Baca Juga: Panduan dari Ahli Daging, Cara Membuat Burger Sempurna di Rumah

Jarang Diperhatikan Pembeli Hewan Kurban, Berikut Ciri-ciri Sapi yang Sebaiknya Dihindari Untuk Dibeli
Jarang Diperhatikan Pembeli Hewan Kurban, Berikut Ciri-ciri Sapi yang Sebaiknya Dihindari Untuk Dibeli pexels.com/@minan1398/

Maka, untuk lebih akurat, periksalah suhu hewan ternak anda pada sore hari, umumnya sapi yang sehat suhu tubuhnya cenderung menuru saat sore hari, sebaliknya pada hewan yang sakit, suhu tubuhnya tidak ada perubahan seperti pada siang hari.

2. Perhatikan Gerak Gerik Hewan Ternak

Pada hewan yang sakit akan cenderung duduk seharian dan tidak melakukan gerakan seperti hewan sehat pada umumnya. Perhatikan juga nafsu makannya, apakah ada penurunan pola makan, dan perhatikan juga apakah ada gejala khusus pada hewan ternak seperti bersin-bersin, sesak nafas, atau hidung mengeluarkan cairan.

Jika ciri ciri tersebut ditemukan, maka segera pisahkan hewan tersebut dari hewan lainnya agar tidak terjadi penularan.

3. Periksa Warna Kotoran

Sama seperti manusia, pada hewan ternak yang sakit, warka kotoran cenderung pucat dan pudar, jika ditemukan, segera pisahkan dari kawanan hewan yang lain agar tidak menularkan penyakitnya ke hewan hewan yang lain.

Halaman:

Editor: Subrata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini