Rekomendasi HP Second di Bawah Rp 1 Juta dari Infinix, Cocok Buat Anak Kesayangan Bunda

- 15 September 2023, 12:48 WIB
Ilustrasi: Rekomendasi HP Second Infinix di Bawah Rp 1 Juta
Ilustrasi: Rekomendasi HP Second Infinix di Bawah Rp 1 Juta /Ist

JABEJABE.CO - Ingin punya HP harga murah? Yuk simak artikel ini sampai selesai. Umumnya, Anda akan menemukan HP tersebut dalam kondisi second atau bekas. Jika anda tertarik dan tidak masalah akan hal itu, berikut daftar harga HP Infinix bekas bawah Rp 1 juta:

Rekomendasi HP Second Infinix di Bawah Rp1 Juta

  • Infinix Hot 10

Ponsel budget pertama Infinix yakni Infinix Hot 10 memiliki layar berukuran 6,78 inci dengan layar HD plus LCD. Terdapat kamera selfie 8 MP yang mampu merekam video beresolusi 1080p dengan kecepatan 30 frame per detik.

 

Sedangkan di belakangnya terdapat 4 kamera yang masing-masing beresolusi 16MP (wide), 2MP (mikrofon), 2MP (kedalaman), dan QVGA (sensor cahaya rendah). Chipset yang digunakannya adalah MediaTek Helio G70 dengan dukungan GPU Mali-G52 dan sistem operasi Android 10.

Performa ponsel ini cukup baik dengan bantuan kapasitas penyimpanan yang cukup besar yakni 4GB/6G dan 64GB/128GB. Fitur lain yang ditawarkan termasuk sensor sidik jari, microUSB, dual Nano SIM, baterai 5200mAh dan GPS.

  • Infinix Smart 5

Kemudian yang kedua ada Infinix Smart 5, ponsel lawas Infinix dengan harga di bawah 1 jutaan. Layar 6,6 inci beresolusi HD plus, terintegrasi kamera depan 8 MP. Lalu untuk bagian belakang, dibekali dengan kamera yang masing-masing beresolusi 13 MP + QVGA + QVGA.

Baca Juga: Bikin Infinix Ketar Ketir, Berikut Harga Lengkap HP POCO September 2023

Beralih ke dapur pacu, Infinix Smart 5 menggunakan chipset MediaTek Helio A20 yang dipadukan dengan RAM 3 GB dan memori internal 64 GB. Kapasitas penyimpanan istimewanya dapat diperluas sehingga lebih efisien dan dapat menyimpan banyak file. Kapasitas baterainya pun cukup besar yakni 5.000 mAh.

Halaman:

Editor: Subrata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah