Belitung Island Hopping, Eksplor Batu Garuda, Batu Berlayar, hingga Telaga Bidadari

- 18 September 2023, 15:14 WIB
Foto wisatawan dan formasi bebatuan granit di Pulau Kelayang, Belitung.
Foto wisatawan dan formasi bebatuan granit di Pulau Kelayang, Belitung. /jabejabeholiday.id

Jabejabeco - Hai Traveler, sudah pernahkah tour ke Pulau Belitung? Jika sudah tentu Kalian akan mengenang keseruan saat berlibur ke Pulau Belitung, namun kalau belum, maka simak artikel ini sampai beres. Nah, buat Kalian yang mau lebih dekat serta ingin tahu tentang bagaimana asyiknya mengeksplor pulau-pulau kecil nan unik di sebelah Barat Pulau Belitung, mudah-mudahan ulasan ini akan membantu.

Eksplor pulau-pulau kecil di Belitung dimulai dari Pantai Tanjung Kelayang, Kecamatan Sijuk Kabupaten Belitung. Adapun jarak Pantai Tanjung Kelayang dari Pusat Kota Kabupaten Belitung, yakni Kota Tanjungpandan yaitu 27,6 KM dan jika ditempuh dengan kendaraan roda empat membutuhkan waktu sekitar 38 menit.

 

 

Jarak ini ditempuh tanpa macet, karena Pulau Belitung pulau anti macet. So, selama traveling di Belitung, Traveler tak akan menemukan ruwetnya lalu lintas, tinggal josss.

 

Nah, dari hotel atau tempat Traveler menginap di Kota Tanjungpandan (pusat keberadaan hotel), menuju Pantai Tanjung Kelayang. Pantai ini merupakan salah satu pantai yang paling banyak dikunjungi di Pulau Belitung. Bukan tanpa alasan, apalagi setiap tamu yang ke Belitung selalu mengambil paket jelajah pulau (Belitung Island Hopping).

Halaman:

Editor: Subrata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini