MG4 EV, Mobil Listrik Terjangkau dengan Spesifikasi Unggul

- 26 Oktober 2023, 12:26 WIB
MG4 EV
MG4 EV /ist

JABEJABE.CO - MG Motors Indonesia telah secara resmi mengumumkan harga mobil listrik terbaru mereka, MG4 EV, yang dibanderol seharga Rp649,9 juta. Harga ini menjadikannya lebih terjangkau daripada pesaingnya, Hyundai Ioniq 5, yang merupakan salah satu opsi mobil listrik di Indonesia.

 

Arief Syarifudin, Direktur Pemasaran & Hubungan Masyarakat MG Motor Indonesia, mengungkapkan kebanggaannya atas harga kompetitif MG4 EV. "Dengan harga yang luar biasa ini, kami ingin merevolusi ekspektasi konsumen tentang mobil listrik dan mempercepat adopsi kendaraan ramah lingkungan di Indonesia," kata Arief Syarifudin.

Spasifikasi dan Harga Mobil Listrik MG4 EV

  • Mobil Listrik Terjangkau

Dengan merilis MG4 EV, MG Motors Indonesia bertujuan memberikan lebih banyak pilihan kepada konsumen Indonesia di pasar mobil listrik. Mobil ini mewakili evolusi terbaru dalam inovasi kendaraan listrik dari MG Motor. Dengan desain modern dan teknologi canggih, MG4 EV menawarkan pengalaman berkendara yang revolusioner di Indonesia.

MG4 EV bukan hanya tentang harga terjangkau, tetapi juga menawarkan performa dan efisiensi yang ramah lingkungan. Mobil ini telah dilengkapi dengan berbagai fitur dan teknologi terbaru dari MG Motor, menciptakan pengalaman berkendara superior dan menunjukkan perkembangan teknologi mobil listrik di Indonesia.

Akselerasi Impresif

MG Motors mengklaim bahwa MG4 EV memiliki akselerasi yang mengesankan. Dengan teknologi Rear Wheel Drive (RWD), mobil ini mampu mencapai kecepatan 0-100 km/jam dalam waktu hanya 7,7 detik.

Baca Juga: Produksinya Cuma 1.000 Unit, Cek Spesifikasi Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5

MG4 EV dilengkapi dengan baterai Lithium Iron Phosphate 51 kWh yang memberikan jangkauan hingga 425 km. Untuk kenyamanan pengemudi, mobil ini dilengkapi dengan layar sentuh intuitif yang memberikan akses mudah ke berbagai fitur dan aplikasi.

Halaman:

Editor: Subrata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini