Sambut Ramadhan 1445 Hijriah, PT Timah Bakal Gelar Kegiatan Sosial dan Keagamaan

- 13 Maret 2024, 15:08 WIB
Sambut Ramadhan 1445 Hijriah, PT Timah Bakal Gelar Kegiatan Sosial dan Keagamaan
Sambut Ramadhan 1445 Hijriah, PT Timah Bakal Gelar Kegiatan Sosial dan Keagamaan /timah.com

JABEJABE, PANGKALPINANG - Menyambut Bulan Ramadhan 1445 Hijriah, PT Timah akan melaksanakan beragam kegiatan sosial dan keagamaan di Wilayah Operasional Perusahaan.

Kegiatan ini dilaksanakan rutin setiap tahun dengan melibatkan komunitas masyarakat yang dilaksanakan secara bergiliran di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Provinsi Kepulauan Riau.

Pada Ramadhan 1445 Hijriah ini, beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan seperti safari Ramadahan, santunan anak yatim dan piatu serta dhuafa, tausiah keagamaan, mendukung kegiatan pesantren kilat.

Baca Juga: Ruang Terbuka Hijau Taman Tirta PT Timah Sarana Rekreasi dan Edukasi Pelajar dengan Suasana Asri

Kegiatan safari ramadhan akan dilaksanakan di beberapa wilayah seperti di Pulau Bangka, Pulau Belitung dan Pulau Kundur.

Dalam kegiatan safari Ramadhan juga akan digelar kegaiatan buka puasa bersama dan santunan bersama.

Sedangkan untuk tausiah keagamaan akan dilaksanakan secara rutin di Masjid Al Yusro Pangkalpinang setelah salat dzuhur yang dilaksanakan dua kali dalam sepekan.

Tak kalah serunya di Bulan Ramadhan, PT Timah mendukung kegiatan pesantren kilat bagi anak-anak dan remaja.

Dukung kegiatan ini sebagai upaya perusahaan untuk mendukung pendidikan keagamaan masyarakat.

Halaman:

Editor: Hermansyah Paruk

Sumber: timah.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini