Mantan Penyidang Etik dan Teken Pemecatan Ferdy Sambo, Kini Irjen Pol Tornagogo Ditunjuk jadi Kapolda Babel

- 16 Oktober 2023, 00:08 WIB
Irjen Pol Dr. Tornagogo Sihombing, S.IK, M.Si
Irjen Pol Dr. Tornagogo Sihombing, S.IK, M.Si /Ist/Humas Polda Babel
  1. Kapolda Jawa Timur yang sebelumnya dijabat oleh Irjen Pol Toni Hermanto akan digantikan oleh Irjen Pol Imam Sugianto, yang saat itu menjabat sebagai Kapolda Kalimantan Timur (Kaltim).
  2. Jabatan Kapolda Kaltim akan dipegang oleh Irjen Pol Nanang Avianto, yang sebelumnya menjabat Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng). Irjen Pol Djoko Poerwanto akan menggantikannya sebagai Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB).
  3. Irjen Pol Umar Faroq, yang saat itu menjabat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri, akan menjadi Kapolda NTB.
  4. Jabatan Kapolda Kepulauan Bangka Belitung akan beralih dari Irjen Pol Yan Sultra ke Irjen Pol Tornagogo Sihombing, yang saat itu menjabat sebagai Wakil Inspektur Pengawasan Umum Polri.
  5. Jabatan Kapolda Banten yang dijabat oleh Irjen Pol Rudy Heriyanto akan digantikan oleh Brigjen Pol Abdul Karim.

 

Irjen Pol Tornagogo Sihombing memiliki pengalaman yang luas dalam penegakan hukum. Lulusan Akademi Kepolisian tahun 1990 ini telah mengemban berbagai jabatan strategis dalam Kepolisian Republik Indonesia (Polri), termasuk Kapolda Papua Barat, Wakil Inspektur Pengawasan Umum Polri sejak Juni 2022, Penyidik Madya Bareskrim Polri (2006), Kapolsek Metro Bandara Soetta (2009), Kabag Sumda Rorenmin Baharkam Polri (2011), dan Ditresnarkoba Polda Papua (2014).

Demikianlah profil, pengalaman Irjen Pol Tornagogo Sihombing, Perwira Tinggi Polri yang akan memegang jabatan penting sebagai Kapolda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.***

Halaman:

Editor: Subrata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah