Program Budidaya Kakap Putih Pokadakan Maju Bersama Desa Sawang Laut Berhasil, Amran Beberkan Peran PT Timah

- 26 April 2024, 08:25 WIB
Program Budidaya Kakap Putih Pokadakan Maju Bersama Desa Sawang Laut Berhasil, Amran Beberkan Peran PT Timah Meningkatkan Ekonomi Nelayan
Program Budidaya Kakap Putih Pokadakan Maju Bersama Desa Sawang Laut Berhasil, Amran Beberkan Peran PT Timah Meningkatkan Ekonomi Nelayan /

Hal ini kata dia tak lepas dari keinginan kelompok Pokdakan Maju Bersama untuk bisa berhasil dan tentunya ini tak lepas dari dukungan anggota Holding Industri Pertambangan MIND ID PT Timah dalam memajukan ekonomi masyarakat nelayan.

Sementara itu, Ketua Pokdakan Maju Bersama Amran menyampaikan apresiasi kepada PT Timah yang telah membuat program budidaya Kakap Putih ini. Dengan adanya program ini mereka mampu meningkatkan ekonomi bagi keluarga.

Baca Juga: Komitmen dalam Pengelolaan Lingkungan, PT Timah Telah Reklamasi Ribuan Lahan Pasca Tambang

"Saya selaku ketua Pokdakan Maju Bersama mewakili seluruh anggota mengucapkan terima kasih kepada PT Timah atas bantuan serta program pembesaran Kakap Putih ini kepada kami sehingga saya dan anggota mampu memperbaiki ekonomi bagi keluarga bukan hanya mengadakan hasil dari melaut saja," ucapnya.

Ia menyebutkan, mereka beruntung mendapatkan perhatian dan pembinaan dari PT Timah dalam mengembangkan budidaya kakap putih.

"Walaupun program ini telah berjalan dan kami bisa dibilang mandiri, akan tetapi pendamping serta pengawasan masih terus diberikan sehingga ini membantu kami apabila terjadi suatu kendala," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Subrata

Sumber: timah.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah